Pages

Saturday, February 11, 2012

Collide by Megan hart

Collide 


My rating: 3 of 5 stars



Emmaline atau biasa dipanggil Emm sewaktu kecil pernah mengalami kecelakaan di taman bermain sehingga kepalanya retak dan koma selama seminggu. Saat sadar ia sama sekali tidak mengalami kelainan pada fungsi tubuhnya, tetap normal seperti biasa walaupun ia kemudian sering mengalami tidak sadarkan diri. Bisa selama beberapa detik atau bahkan beberapa jam.

Pada umur 32 tahun, selama 2 tahun terakhir ia sama sekali tidak mendapatkan serangan sama sekali sehingga ia bisa keluar dari rumah orangtuanya dan menjalani hidupnya sendiri. Ia kemudian berteman dengan Jen dan hampir setiap hari mereka bertemu di Mocha, kedai kopi dekat rumah mereka. Disana Emm bertemu dengan Johny, mantan aktor dan sekarang adalah pemilik galery, yang digila-gilai oleh Jen. Jen hampir memiliki semua film Johny yang rata2 memperlihatkan “keindahan” tubuh Johny.

Sejak pertemuan itu Emm juga terobsesi dengan Johny. Ia bahkan kembali mengalami black out dan pada saat tidak sadarkan diri itu ia berfantasi sedang bersama dengan Johny yang masih muda (sekitar 30 tahun yang lalu). Kejadian ini sering kali terulang dimana kemudian Emm tidak bisa lagi membedakan apakah yang diimpikannya selama black out itu adalah fantasi atau kenyataan.

Sedangkan pada kenyataannya Johny selalu menghindari Emm. Tapi pada akhirnya iapun tidak bisa menolak kata hatinya sehingga merekapun berpacaran. Walaupun berbahagia, Emm tetap mengalami black out dimana ia bertemu dengan johny yang masih muda. Hal ini membuatnya bingung karena ia ingin memfokuskan diri pada hubungannya dengan Johny yang ada dimasa sekarang.

Setelah setengah baca buku ini jadi mikir, kok mirip-mirip time traveler’s wife ya? Setidaknya versi picisannya....

Ternyata emang ada adegan dalam buku ini yang persis banget ama di TTW dan juga secara tidak langsung diakui oleh si pengarang. Tapi lumayan jugalah.. walaupun waktu tau umur si pak gaek sempat pengen brenti baca. Untung aja kebanyakan cerita lebih banyak antara Emm dengan Johny muda sehingga tidak bikin ilfil. Sangat membantu sewaktu membaca dibayangkan Pierce Brosnan sebagai Johny masa sekarang. Hihihihihi....


Adegan-adegan yang bikin “merinding” :

Grampa!” Charlie appeared in the hall, waving a Wii remote. “This one doesn’t work. It needs new batteries.” ^gedubrak!!!^


Dan juga ...


“I can’t believe you.” Mom hitched forward in her chair, voice lowered like we were talking about something filthy. “He’s got to be as old as your dad, at least!”

“He’s not,” I insisted. “Dad’s fifty-nine. Johnny’s only fifty-seven.” MySpace




No comments:

Post a Comment